Blue Fire Pointer
Welcome To ELF’s Blog ^^ PROM15E TO 13ELIVE

Jumat, 01 Februari 2013

Waktu Yang Ajaib



Selama tiga tahun ini, aku merasakan bagaimana indahnya persahabatan, indahya berbagi dan indahnya kebersamaan. Aku ingat bagaimana kita pertama kali berjumpa. Kita tidak saling mengenal, tidak saling bertemu bahkan tidak saling menyapa. Tapi kini lihat, sekarang bahkan kita menjadi sahabat. Sungguh ajaib. Tiga tahun menurutku adalah waktu yang ajaib, kenapa? Karena dengan  waktu yng sangat singkat itu dapat membuat orang yng tidak kita kenal dapat menjadi orang yng sangat berharga di hidup kita. Orang yang kita anggap cengeng sewaktu pertama kali kita berjumpa sekarang menjadi teman kita. Orang yang kita anggap judes, sekarang menjadi sahabat kita. Bahkan orang yng kita anggap sangat menyebalkan menjadi orang yang paling special dalam hidup kita. Bukankah itu sebuah keajaiban? Huhh.. Nggak kerasa sekarang sudah tahun ketiga. Rasanya cepat sekali. Seingatku baru kemarin aku masuk sekolah ini, tapi sekarang aku harus sudah bersiap-siap untuk meninggalkan sekolah ini dan  segala kenangan yang ada di sekolah ini. Rasanya tidak bisa. Aku tidak bisa melupakan segala kenangan yang terukir indah disini. Dari awal masuk, ikut MOS, ketemu temen baru, masuk kelas baru, kenalan sama guru baru bahkan sampai naksir kakak kelas, itu adalah kenangan yang paling tak terlupakan. Tapi harus bagaimana lagi, kita tidak mungkin terus menerus berada di sini. Kita juga harus melanjutkan tugas kita di jenjang yang lebih tinggi. Kita harus bisa merelakan kenangan manis kita terimpan di sekolah ini. Agar pada suatu hari nanti, waktu kita dewasa kita dapat kembali mengenang kenangan manis kita saat kita datag ke sekolah ini. Sekolah yang sangat kita sayangi, sekolah yang sangat kita banggakan. Aku berharap saat kita sudah berpisah nanti kita masih dapat saling berkomunikasi. Aku tidak mau persahabatan kita akan berakhir hanya dalam waktu tiga tahun. Yang aku mau persahabatan kita berakhir hanya pada saat kita menutup mata kelak. Dan satu hal yang aku ingin katakana, jangan pernah lupakan waktu yng ajaib ini, waktu yng telah menyatukan kita. Waktu yang telah membuat kita menjadi keluarga.. Simpan kenangan kita ini sampai saatnya nanti..

By. MCAC

Tidak ada komentar:

Posting Komentar